PERCOBAAN PENGARUH KEDALAMAN TERHADAP TEKANAN BAGI KELOMPOK ANAK DI BTN PUSKOPAD SENTANI KABUPATEN JAYAPURA

Authors

  • Flinn Radjabaycolle Universitas Cenderawasih
  • Eva Papilaya Universitas Cenderawasih
  • Martina Bunga Universitas Cenderawasih
  • Daniel Napitupulu Universitas Cenderawasih
  • Endang Haryati Universitas Cenderawasih
  • Benny Abraham Bungasalu Universitas Cenderawasih

DOI:

https://doi.org/10.31957/ejpipt.v2i1.181

Keywords:

Fisika, Percobaan, anak anak, tekanan, kedalaman

Abstract

Fisika merupakan salah satu mata pelajaran yang paling kurang diminati karena tingkat kesulitannya, sehingga perlu diperkenalkan kepada anak sejak dini melalui suatu pengalaman ilmiah yang menyenangkan supaya dapat menimbulkan minat terhadap pelajaran fisika itu sendiri. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat diikuti oleh tujuh orang peserta yang terdiri dari anak-anak berusia tujuh sampai dua belas tahun, berdomisili di Perumahan BTN Puskopad Sentani Kabupaten Jayapura, dan sedang menempuh pendidikan sekolah dasar. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen yang meliputi pembuatan model, pengamatan, dan penyampaian hasil pengamatan. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah agar anak dapat memahami dan menjelaskan bagaimana hubungan antar dua buah kuantitas fisis yaitu kedalaman dan tekanan melalui sebuah percobaan fisika sederhana. Kegiatan ini bermanfaat untuk membantu anak mampu berpikir kritis dan terampil dalam memecahkan masalah. Secara keseluruhan, kegiatan ini mencapai tujuan yang diharapkan. Sebagai indikasi keberhasilan, pertanyaan-pertanyaan ilmiah yang diajukan tim pengabdi selama kegiatan berlangsung dapat dijawab dengan baik oleh para peserta.  

References

Halliday, D., Resnick, R. & Walker, J. 2014. Fundamental of Physics. 10th Edition. New York: Wiley and Sons.

Hendracipta, N. 2021. Praktikum IPA Sekolah Dasar edisi revisi. Tofani Multikreasi, Bandung.

Mandell, M. 1968. Physics Experiments for Children (Dover Science For Kids). New York: Dover Publications Inc.

Ornek, F., Robinson, W. R., & Haugan, M. P. 2008. What Makes Physics Difficult? International Journal of Environmental & Science Education, 3 (1), 30-34.

Radjabaycolle, F. C., & Bungkang, Y. 2023. Pembuatan baterai jeruk bagi kelompok anak di BTN Puskopad Sentani Kabupaten Jayapura. Jurnal Pengabdian Papua. 7 (1), 31-34.

Young, H. D. dan Freedman, R. A. 2016. Sears and Zemansky’s University Physics with Modern Physics. 14th Edition. San Francisco: Pearson Addison Wesley.

Downloads

Published

2024-05-31